Arsitektur dan Organisasi Komputer #PART 1

Assalamualaikum Wr. Wb 

Baiklah pada Blog kali ini saya akan menjawab serta menjelaskan 2 persoalan mengenai Arsitektur dan Organisasi Komputer yang dimana ini sebagai syarat saya sebagai Mahasiswa Universitas Dinamika Bangsa untuk menyelesaikan tugas harian yang di berikan Pak Ibnu Sani Wijaya selaku Dosen Mata Kuliah Arsitektur Komputer

1. Jelaskan perbedaan utama Organisasi Komputer dan Arsitektur Komputer?
2. Gambarkan dan Jelaskan Cara Kerja Struktur -Unit Kontrol ?

Jawaban:

1 Perbedaan diantara kedua nya bisa di lihat dari kedua pengertian masing masing

* Definisi Organisasi Komputer

    Organisasi Komputer adalah bagian yang terkait erat dengan unit–unit operasional dan interkoneksi antar komponen penyusun sistem komputer dalam merealisasikan aspek arsitekturalnya. 
Contoh aspek organisasional adalah teknologi hardware, perangkat antarmuka. teknologi memori, sistem memori, dan sinyal–sinyal kontrol.


* Definisi Arsitektur Komputer

       Arsitektur Komputer lebih cenderung pada kajian atribut–atribut sistem komputer yang terkait dengan seorang programmer
Contohnya, set instruksi, aritmetika yang digunakan, teknik pengalamatan, mekanisme I/O.


Dari kedua definisi diatas bisa di tarik perbedaan utama secara umumnya, ialah:

Perbedaan utama Organisasi dengan Arsitektur Komputer adalah, organisasi komputer merupakan sekumpulan unit unit operasional pada komputer yang bekerja bersama-sama demi satu tujuan, sedangkan arsitektur komputer merupakan teknik yang digunakan dalam perancangan suatu organisasi komputer agar dapat berjalan sebagai mana mestinya.


Sumber dari ilmu yang tertera di atas, saya ambil dari sebuah Blog ifke rahelta yang di posting pada Senin, 05 Oktober 2015 tepat nya pukul 20.22 WIB yang bisa di dilihat dengan cara klik DISINI



2. Cara kerja Unit Kontrol (Control Unit) , ialah:

  Control unit mengatur kapan alat input menerima data dan kapan data diolah serta kapan ditampilkan pada alat output. Control Unit mengartikan instruksi-instruksi dari program komputer, membawa data dari alat input ke main memory, mengambil data dari main memory untuk diolah. Bila ada instruksi untuk perhitungan aritmatika atau perbandingan logika, control unit mengirim instruksi tersebut ke aritmetic and logic unit. Hasil dari pengolahan data ini dibawa oleh control unit ke main memory lagi untuk disimpan.



Sumber dari ilmu yang tertera di atas, saya ambil dari sebuah Blog learnhotel yang di posting pada Rabu, 29 Oktober 2014 tepat nya pukul 07.23 WIB yang bisa di dilihat dengan cara klik DISINI


Sekian penjelasan dari saya, saya ucapkan Wassalamualaikum Wr. Wb.


Muhammad Naufal
NIM:  8020190240



Komentar